Sabtu, 29 Juli 2023 SDIT Muhammadiyah Al-Kautsar melangsungkan kegiatan seminar parenting. Bertempat di Adiwangsa Hotel Solo, acara berlangsung dengan sangat meriah.
Dalam seminar kali ini dihadirkan dosen kedokteran UNS sekaligus praktisi kesehatan, HRP. Andri Putranto, dr. M.Si dengan mengambil tema “The Importance of Sex Education for Elementary School in The Digital Era”.
Dalam penyampaianya, dr. Andri menjelaskan tentang reproduksi manusia, hal-hal yang berkaitan dengan alat vital dan seks dari sejak anak dalam kandungan sampai dewasa. Ada banyak hal yang perlu di mengerti oleh bapak ibu wali murid peserta seminar sebagai bekal dalam mendidik anak-anaknya.
Peserta seminar tampak begitu antusias dalam menyimak penyampaian materi. Sampai tak terasa acara berlangsung sampai dengan waktu salat dhuhur.
Sebelum acara ini seminar, peserta juga di manjakan dengan beberapa fasilitas dari panitia, seperti kamera 360 derajat, penampilan polisi cilik, AlkaVoice serta penyampaian program Coding dan juga AlkaPom.
Ustadz Heru Nugroho selaku kepala sekolah dalam sambutannya menyampaikan begitu pentingnya materi ini di sampaikan. Hal ini di dasari pada kenyataan perkembangan teknologi informasi saat ini yang sangat berpengaruh bagi anak. Drs. Maryanto yang turut hadir mewakili PCM Kartasura dalam sambutannya juga menyampaikan apresiasi yang besar bagi perkembangan dan kegiatan yang ada di SDIT Muhammadiyah Al-Kautsar.
Semoga acara seminar ini dapat memberikan dampak yang positif bagi kita semua
0 Comments