Menerapkan Protokol Kesehatan Super Ketat, SDIT Muhammadiyah Al-Kautsar Bagikan Raport di Masa New Normal

by | Jun 21, 2020 | Berita, Grade One, Grade Two, Grade Three, Grade Four, Grade Five, Grade Six | 0 comments

keterangan foto: proses pengambilan raport SDIT MUHAMMADIYAH AL KAUTSAR dimasa pandemi COVID-19

Jum’at dan Sabtu, 19 – 20 Juni 2020 SDIT Muhammadiyah Al-Kautsar membagikan raport dengan tatap muka. Namun tentunya ada yang berbeda dengan pengambilan raport seperti yang lalu-lalu. Pengambilan raport kali ini ada banyak prosedur yang diterapkan.

Dimulai dari penjadwalan dimana pembagian raport Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2019-2020 ini dibagi menjadi 2 gelombang, yaitu hari jum’at untuk kelas 1 dan 5 serta hari sabtu untuk kelas 2, 3 dan 4. Ini dimaksudkan agar tidak terjadi kerumunan masa dalam proses pengambilan raport.

Proses pengambilan juga dijadwal sedemikian rupa. Pukul 08.00-09.00 untuk siswa dengan nomor presensi 1 sampai dengan 10, pukul 09.00 – 10.00 untuk siswa dengan nomor presensi 11 sampai dengan 20 serta pukul 10.00 – 11.00 untuk siswa dengan nomor presensi 21 sampai terakhir.

Pada proses kedatangan di sekolah, wali murid yang mengambil raport dipastikan harus memakai masker. Setelah memarkir kendaraan, wali murid mencuci tangan memakai sabun, setelah itu di cek suhu tubuhnya oleh petugas UKS sekolah.

keterangan foto: cuci tangan dan pengecekan suhu badan terhadap wali murid sebelum memasuki ruang pengambilan raport siswa

Ketika masuk kedalam kelas, sudah tersedia hand sanitizer dan sambut guru yang sudah memakai face shield ataupun juga masker. Jarak antara wali kelas dengan wali murid dalam membicarakan perkembangan anak dan nilai raport juga lebih dari 1 meter.

keterangan foto: proses pengambilan raport dengan standart protokol kesehatan super ketat menggunakan faceshield dan tetap jaga jarak

Setelah pengambilan raport wali murid diperkenankan untuk langsung kembali ke rumah/ tempat kerja masing-masing guna menghindari kerumunan. Hal ini penting untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Ustadz Heru Nugroho, M.Pd selaku kepala sekolah selalu menekankan adanya penerapan protokol kesehatan yang super ketat di lingkungan sekolah. Hal ini sebagai bentuk ikhtiar kita mencegah penyaluran Covid-19. Dan juga kita selalu berharap semoga pandemi ini akan segera berakhir.

Ditulis oleh : Bagian Publikasi SDIT Muhammadiyah Al-Kautsar.

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *